FBS-Karangmalang. Berawal dari sekadar ingin berkumpul lingkup satu angkatan 79 IKIP Negeri Yogyakarta, akhirnya lahir gagasan untuk menyelenggarakan pameran. Benih-benih untuk bernostalgia sesama angkatan pun ternyata dapat terwujud atas kerjasama antara koordinator angkatan 79 dengan Jurusan Pendidikan Seni Rupa FBS UNY. Manifestasi nostalgia tersebut dibuka pada 27 Juni 2013, di Gedung Kuliah IV FBS UNY.
You are here
FBS-Karangmalang. Selalu ada harapan dan tujuan dalam sebuah perjalanan. Demikianlah yang dapat menjadi ilustrasi antusiasme siswa SMA Negeri Adipala Cilacap tatakala bertandang ke Kampus Ungu Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta (FBS UNY) pada Kamis (27/06). Pagi itu kira-kira Pukul 10.00 WIB rombongan siswa dan guru SMAN Adipala disambut hangat oleh Ketua Tim Kerjasama FBS, Herman, M.Pd.
FBS-Karangmalang. Dalam menjalankan kehidupan, seorang manusia melakukan pembelajaran dari orang-orang di sekitarnya. Hal ini bertujuan agar ia dapat memetik hal-hal cemerlang dari mereka dan menjadi salah satu lecut untuk meningkatkan kapasitas dirinya. Begitu pula halnya dalam menjalankan sebuah organisasi.
FBS-Karangmalang. Hak atas Kekayaan Intelektual (HaKI) bermanfaat bagi pemilik karya. “HaKI itu melindungi kreativitas sehingga orang lain tidak sewenang-wenang menggunakan penemuan, desain, atau ciptaan kita,” jelas Dr. Hari Sutrisno, dosen Pendidikan Kimia, FMIPA UNY dan pemilik empat HaKI dari lembaga Nasional dan Internasional ini. Bersama Ir. Suyitno Hadi Putro, M.T, Dr.
FBS-Karangmalang. Sebuah kisah tragis yang dipadu penampilan panggung yang tidak biasa akan segera disuguhkan oleh para mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa Jerman 2010, kelas C.
FBS-Karangmalang. Tak banyak orang yang bisa bernyanyi dangdut dengan baik. Namun, hal ini tak berlaku untuk mahasiswi kelahiran 11 Januari 1992, Ria Wulansari. Ia yang kini tengah merampungkan studi Pendidikan Bahasa Jerman (PB Jerman) adalah salah satu orang yang diberkahi oleh Tuhan dengan bakat menyanyinya, menyanyi dangdut.
FBS-Karangmalang. Dalam balutan busana yang didominasi warna putih dengan sayap lebar berwarna senada serta jarik melilit pinggul dan mahkota burung menghiasi kepala seorang gadis cilik, ia nampak seperti seekor burung yang sedang bergembira. Ia melompat dan meliuk dengan indahnya. Sepuluh menit kemudian, gemuruh tepuk tangan penonton di Laboraorium Karawitan (8/6) menutup pertunjukan tari gadis cilik tersebut.
FBS-Karangmalang. Alunan musik mengiringi gerak-gerik beberapa siswa sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), sekolah menengah atas (SMA) yang berlenggak-lenggok gemulai. Beberapa dari mereka mengenakan busana menarik menyerupai binatang-binatang lucu, seperti kelinci, kupu-kupu, dan kepik.
FBS-Karangmalang. Sebanyak 241 wisudawan/wisudawati Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) dari berbagai Program Studi (prodi) secara resmi dilepas dari instansi tempat mereka mengasah ilmu selama ini dalam acara ‘Pelepasan Wisudawan/Wisudawati FBS’ (31/5)
Semar merasa amat terhina atas perbuatan Arjuna yang telah memotong kuncungnya untuk memenuhi permintaan Srikandi sebagai syarat pernikahan. Semar yang selama ini telah mengabdikan dirinya kepada kerajaan Astina pun murka. Ia bergegas ke Kahyangan menggugat keadilan untuk dirinya. Itulah yang terjadi di panggung pementasan “Opera Gamelan Drama Kembali Ke Asal, Semar Gugat” naskah karya N. Riantiarno (27/5).
Pages
Faculties at UNY
Organisasi Mahasiswa
Contact Us
Address: Colombo Street No 1, Yogyakarta 55281,
Phone (0274) 550843, (0274) 546719, Fax (0274) 548207
Website: http://fbsb.uny.ac.id
Email: fbsb@uny.ac.id;
Copyright © 2025,