Pengurus Ormawa Baru, Penerus Estafet Gerak Mahasiswa yang Berorientasi Prestasi

Keterangan Sumber Foto: 
Dokumentasi Wulan Bila

Idealisme dan semangat juang mahasiswa seringkali tidak hanya ditempah di dalam kelas-kelas akademik perkuliahan, tetapi juga dalam kegiatan-kegiatan ekstrakulikuler salah satunya dalam organisasi kemahasiswaan. Di FBSB UNY, hal tersebut difasilitasi dalam berbagai organisasi mahasiswa (ormawa) sesuai dengan minat dan bakat masing-masing mahasiswa, mulai dari himpunan mahasiswa (Hima) program studi, BEM, DPM, keagamaan, Keluarga Mahasiswa Magister dan lainnya. Kepengurusan ormawa biasa berganti setiap tahun untuk menjaga dinamika dan keberlanjutan organisasi. Pada hari Selasa, 21 Maret 2023 dilaksanakan pelantikan Pengurus Ormawa periode 2023.

Prof. Maman Suryaman, Wakil Dekan Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni FBSB UNY, menyampaikan bahwa orientasi ormawa tahun ini dan ke depannya ada orientasi prestasi dengan prinsip need of achievement. Prof. Sri Harti Widyastuti, Dekan FBSB UNY, menyampaikan bahwa perjalanan pemilihan pengurus baru FBSB UNY memang mengalami tantangannya sendiri termasuk melalui sidang umum dan pelantikan yang ditunda hingga bulan Maret. Hal tersebut membuat Dekan FBSB mengajak pengurus baru untuk menjadikan ini sebagai momen berbenah dan memberikan amanat untuk memperbaiki profesionalitas mulai dari hal-hal administratif dan ketepatan waktu. Selain itu, Dekan FBSB juga berpesan bahwa pengurus ormawa yang terpilih adalah calon pemimpin di masa depan dan perlu memaknai posisinya bukan sebagai pengontrol melainkan sebagai pelayan masyarakat Fakultas. Karena itu, pengurus ormawa diharapkan mampu mengemban amanah dengan sebaik-baiknya tanpa mengabaikan kewajiban akademik. 

Pelantikan Pengurus Ormawa ini diselenggarakan  pukul 8.30 WIB bertempat di ruang seminar Cine Club FBSB UNY. Agenda ini dihadiri oleh Dekan FBSB UNY, Wakil Dekan, Ketua Departemen, Ketua Program Studi, Satgas Kemahasiswaan dan Ormawa serta Pengurus Ormawa tahun 2023. Pengurus ormawa yang hadir adalah ketua, sekretaris, dan bendahara BEM, DPM, UKMF Al-Huda, UKMF Limlart, Kreativa, Hima Seni Tari, Hima Bahasa Perancis, Hima Bahasa Jerman, Hima Sasindo, Hima PBI, Hima PBSI, Hima Jawa, Hima Seni Rupa, Hima Seni Kriya, Hima Seni Musik, dan Keluarga Mahasiswa Magister. Acara juga meliputi pembacaan Surat Keputusan (SK), pelantikan secara seremonial oleh Dekan FBSB UNY, dan penandatangan berita acara pelantikan. 

(Wulan Bila)